Senin, 25 Oktober 2010

Fungsi Setter dan Getter

Mengapa Harus Ada Setter dan Getter dalam Program Java ???

Dulu ketika saya masih baru umur jagung, atau dibilang masih newbie

hemm...ternyata aku tak begitu memperhatikan penggunaan dari setter dan getter,

namun setelah sekian lama kurang lebih satu tahun aku mengoprek-oprek :-)
programnya eh....ternyata setter dan getter sangat dibutuhkan dalam sirkulasi
aliran data secara object.

jadi gini dalam pemrogramman java yaitu menganut paham OOP (Orientasi Object Programming)

he..he...sesat ga ya :-P

jadi pada intinya data akan dibuat object, kemudian object tersebut di orientasikan
kemudian dipanggil dan dicetak atau disimpan.

untuk memenuhi kebutuhan tersebut maka didalam sebuah kelas harus ada yang namanya method setter dan getter, kenapa harus ada method tersebut.

karena fungsi dari method setter adalah mengisi atau menyajikan tempat ruangan sementara
yang nanti akan di akses oleh method getter, agar method getter dapat mengakses method
setter maka method getter harus dipastikan memiliki method yang mengembalikan nilai.

nah..dari sirkulasi dua method tersebut kita bisa mengimplementasikannya lebih dari 1 kelas
asalkan alur data terstruktur, dan jelas secara logika.

contoh Program :

public class Mahasiswa {

String nama;

int nim;

public Mahasiswa(){

}

public void setNama(String nama){
this.nama=nama;
}

public String getNama(){
return nama;
}

public void setNim(int nim){
this.nim=nim;
}

public int getNim(){
return nim;
}

}

dengan code seperti itu kita telah membuat data yang berbentuk object.
dimana ada dua data, yaitu nama, dan nim.

sekarang tinggal kita implementasikan kelas tersebut dikelas lain.


public class DataMahasiswa{

Mahasiswa mhs;

public DataMahasiswa(){

mhs = new Mahasiswa();
mhs.setNama("SUHERMAN");
mhs.setNim(41080418);

}

void Cetak(){
System.out.println("---------"+"Data Mahasiswa"+"---------");
System.out.println("Nama :" + mhs.getNama());
System.out.println("Nim :" + mhs.getNim());

}

public static void main(String[]args){
DataMahasiswa data = new DataMahasiswa();
data.Cetak();
}

}

Nah,....tinggal jalankan kelas DataMahasiswanya.
sampe disini ada yang ditanyakan ????

Tidak ada komentar: